Tips Mencegah Kebotakan pada Pria

Dua per tiga pria Amerika usia 35 tahun akan mengalami kerontokan rambut, menurut American Hair Lost Association. Bahkan, 85 persen dari para pria tersebut diprediksi akan mengalami kerontokan rambut yang cukup signifikan saat mencapai usia 50 tahun.

Faktor genetis memang berperan besar. Tapi, bukan berarti kondisi ini tidak bisa dicegah. Berikut lima cara pencegahan kebotakan pada pria yang bisa Anda coba, dilansir dari laman Foxnews.

1. Hindari merokok dan sinar matahari Sebuah studi yang meneliti 66 pasangan pria kembar dan dipresentasikan dalam pertemuan tahunan American Society of Plastic Surgery tahun 2011 menunjukkan, merokok dan paparan sinar matahari adalah penyebab kebotakan rambut kedua setelah faktor genetis yang menimpa para pria.

2. Atasi masalah ketombe
Pada pertemuan yang sama, peneliti berkesimpulan bahwa ketombe juga berperan menyebabkan menipisnya rambut pria. Sayangnya hingga saat ini belum ditemukan obat yang manjur untuk mengatasi ketombe.

Para dokter menyarankan penggunaan sampo kualitas tinggi dengan kandungan Nizoral 1 persen yang dapat membasmi jamur.

3. Pola makan sehat
Rambut memerlukan nutrisi untuk bertumbuh dan menjadi sehat. Oleh karena itu kurangi konsumsi gula, makanan yang digoreng, dan gandum olahan. Peneliti menemuan, pria hipertensi dan gangguan insulin (diabetesi) cenderung mengalami kebotakan.

Mengonsumsi makanan kaya nutrisi dan vitamin bisa untuk mencegah pria kehilangan mahkota kepalanya.

4. Gunakan kafein
Menurut sebuah studi yang diterbitkan dalam International Journal of Dermatology, kafein dapat membantu pertumbuhan rambut. Kafein mampu menstimulasi batang rambut dan membantunya tumbuh subur dengan cara menghambat DHT, zat kimia yang dapat merusak folikel rambut.

Sayangnya, penggunaan kafein untuk menyuburkan rambut ini bukan dengan cara menambah konsumsi kopi per hari. Pria harus meminum sekitar 60 cangkir kopi setiap hari untuk bisa mendapatkan efek nyata kafein pada pertumbuhan rambut. Hal yang mustahil bukan?

Jadi, alih-alih meminum kopi, para peneliti menyarankan untuk menggunakan sampo yang mengandung kafein. Hal ini didukung oleh penelitian sebelumnya yang membuktikan bahwa kafein bisa mempercepat pertumbuhan rambut hingga 40 persen.

5. Kurangi stres
"Stres bisa menyebabkan kerontokan rambut jangka pendek yang dikenal sebagai alopecia areata. Kondisi ini menyebabkan kebotakan di area tertentu pada kepala," kata Jeffrey Benabio, M.D., F.A.A.D., direktur transformasi pusat kesehatan di Kaiser Permanente, San Diego.
Sistem imun tubuh bisa menyerang folikel rambut ketika pria mengalami stres berat. Tapi, biasanya kondisi ini bersifat sementara. Rambut akan kembali tumbuh setelah stres teratasi, menurut situs Mayo Clinic. (liputan6)




Home